Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak melemah di perdagangan pasar spot pagi ini. Faktor eksternal dan domestik membuat ruang penguatan rupiah terbatas.
Pada Kamis (24/6/2021), US$ 1 dihargai Rp 14.430 kala pembukaan pasar spot. Sama persis dibandingkan posisi penutupan perdagangan hari sebelumnya atau stagnan.
Namun beberapa saat kemudian rupiah masuk jalur merah. Pada pukul 09:05 WIB, US$ 1 setara dengan Rp 14.440 di mana rupiah melemah 0,07%.
Kemarin, rupiah menutup perdagangan pasar spot dengan depresiasi 0,21% di hadapan dolar AS. Padahal sehari sebelumnya rupiah bisa menguat 0,17%.
Namun memang penguatan rupiah adalah sesuatu yang langka akhir-akhir ini. Bahkan rupiah pernah melemah selama enam hari perdagangan beruntun. Dalam sebulan terakhir, rupiah melemah 0,56% terhadap dolar AS secara point-to-point.
Sumber CNBC Indonesia